Space Iklan
PORTAL AMPANA– Organisasi Siswa Intra Sekolah ( Osis) Madrasah Aliyah Negeri ( MAN) Ampana menggelar Aksi penanaman pohon sebagai salah satu program Peduli Lingkungan yang dipusatkan Dibentaran Sungai Desa Kajulangko Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Tojo Unauna (Touna) Minggu (23/10)
Kegiatan tersebut merupakan Salah satu program OSIS Madrasah Aliyah Negeri Ampana Kota tahun 2016 adalah Peduli Lingkungan dengan tema “Penanaman Seribu Pohon di Bantaran Sungai Desa Kajulangko”
Pantauan Media ini Kegiatan penanaman pohon ini melibatkan siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri Ampana Kota sebanyak seratus orang dan dibagi dalam 10 Grup dan ikut serta Kepala Madrasah Drs, Andi Hasbullah, Kepala Tata Usaha Olga Madjulu SE dewan guru dan staf tata usaha juga ikut andil dalam penanaman pohon tersebut.
Dikatakan Oleh Pembina Osis Rusli M Rodi program ini sengaja dibuat oleh OSIS agar siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri Ampana Kota dapat mencintai dan peduli terhadap lingkungan sebab kelangsungan hidup tergantung dari lingkungan yang ditempati.
“ Berdasarkan penelitian (Observasi) yang dilakukan Anggota OSIS Madrasah Aliyah Negeri Ampana Kota di bantaran sungai Desa Kajulangko yang merupakan sasaran program kerja OSIS yaitu penanaman seribu pohon dianggap tepat sebab bantaran sungai Kajulangko yang sudah tergusur oleh air sehingga erosi : Ungkap Rusly
Ia menjelaskan Kegiatan ini dilakukan setelah terlihat jelas di bantaran sungai tersebut. Selain itu, pemukiman penduduk masyarakat Desa Kajulangko yang kurang lebih hanya 100 meter dari bantaran sungai sehingga mengkhwatirkan bagi pemukiman penduduk karena setiap musim penghujan terjadi banjir yang menyebabkan erosi. Di samping itu, pohon menyimpan cadangan air untuk kelangsungan hidup manusia dan segala sesuatu yang berifat hidup atau tumbuh.
Dalam aksi ini Jenis Pohon yang mereka Tanam antara lain Pohon Bambu,Pohon Nantu dan Pohon Mahoni semua bibit mereka dapatkan dari dinas yang terkait diKabupaten Touna .
“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar. Program ini terlaksana berkat bantuan pohon dari Dinas Kehutanan. Bantuan dana dari Bupati Tojo Una Una, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olaraga, Dinas Sosial, Badan Narkotika Nasional, PDAM, Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, Badan Lingkungan Hidup, anggota DPR atas nama pribadi serta dana DIPA MAN Ampana Kota. OSIS dan sivitas Madrasah Aliyah Negeri Ampana Kota sangat berterimah kasih dan mengapresiasi semua instansi yang sudah memberikan bantuan berupa pohon dan bantuan dana. “ Tandasnya ( HW)