Space Iklan
Portalampana-Hari ini dinas Pendidikan dan olaraga Kabupaten Tojo Una Una akan mendatangi lokasi kejadian banjir Desa Huhak Dusun 1 Panjokon Kecamatan Buntayang Kabupaten Banggai yang menghayutkan salah satu Kepala Sekolah SD Biga Wales,Abidin T Kusang,ujar sekretaris Dispora Asriman.
Kepada media ini kata Asriman pihaknya akan ke Huhak untuk melihat langsung TKP sekaligus memberikan suport terhadap upaya pencarian.Kami berharap agar almarhum bisa cepat ditemukan,tuturnya.
"Kami juga turut berduka cita atas kejadian yang menimpa teman kita semoga jasadnya bisa cepat ditemukan ,ungkapnya lagi.
Asriman sedikit menceritakan bahwa almarhum kepala sekolah ini sebelumnya baru saja mengurus Ijazah murid muridnya dan dana bos di Dinas Dikpora." iya kita masih sempat ketemu.Namun kami sangat kaget dengan kejadian tersebut bahkan kami tidak percaya bahwa salah satu korban adalah kepsek SD Biga."Kami juga berharap agar kejadian seperti ini mudah mudahan tidak terjadi lagi,tutupnya.(LS)