Space Iklan
Portalampana-Tradisi liburan ke sejumlah tempat wisata menjadi kebiasaan Masyarakat setempat ketika kita memperingati hari besar keagamaan."Seperti Lebaran Idul Fitri warga memanfaatkan untuk berpergian ketempat tempat wisata yang berada di wilayah itu.
Salah satunya tempat wisata Pantai Bella Kecamatan Nuhon merupakan salah satu wisata Favorit bagi Masyarakat yang berada di tiga Kecamatan yang setiap tahunnya selalu di padati oleh pengunjung dari berbagai daerah untuk sekedar menghabiskan waktu liburan bersama sanak keluarga.
Ridwan Atuka salah satu warga Bunta yang sudah lama tinggal di Kalimantan mengatakan bahwa Pantai Bella ini menjadi tempat Favorit bagi keluarganya setiap mudik lebaran."Iya setiap tahunnya pasti kita kesini untuk berwisata bersama keluarga besar yang ada di bunta."Pantai Bella kata dia bagus untuk bersantai bersama keluarga sebab pantainya bagus,sambil menikmati suasana pantai tak ketinggalan juga kita buat masakan favorit seperti Sinole,Onyop yang merupakan masakan ciri khas daerah Kabupaten Banggai,jelasnya.
Iya juga berharap kedelapan wisata pantai Bella ini lebih maju lagi dan pengunjungnya lebih banyak lagi.
Diketahui bahwa selain Pantai Bella ada juga wisata Pantai Hek,Air Panas Pulo Dalagan yang menjadi Favorit Warga setempat.(dales)