Space Iklan
Ampana, Portalampananews.com - Ratusan Massa dari berbagai elemen masyarakat dan berbagai Ormas Islam yang bersatu dalam Solidaritas Muslim Touna Peduli Rohingya ( SMTPR) di Ampana Kota Kabupaten Tojo Una-Una Sabtu (9/9/2017), menggelar aksi solidaritas untuk Muslim Rohingya bergerak dari kompleks Permandian Malotong dan menyisir seluruh jalan utama di Kecamatan Ratolindo dan kecamatan Ampana Kota.
Dalam aksi ini Mereka juga mengumpulkan dana untuk Disumbangkan serta terus memanjatkan doa untuk keselamatan warga etnis Rohingya di Myanmar.
" Dalam penggalangan dana ini mengajak kaum muslimin untuk peduli dengan saudaranya yang di zhalimi yang terjadi kasus genosida kaum Muslim Rohingya "Ucap beberapa Korlap dan orator saling bergantian diantaranya Moh safaad, Iwa, Fadli Bahmid, Moh Zen, Ilham Hiola, dan Darmawan.
Fadli Bahmid menjelaskan, aksi yang dilakukan oleh ratusan masyarakat Ampana ini adalah aksi kemanusian sebagai bentuk kepedulian terhadap etnis Rohingnya yang terusir.
Pantauan media ini, Mereka menggelar kotak donasi kepada masyarakat dan para pengendara yang lewat di simpang lampu merah perempatan Moh Hatta dan pusat pertokoan Ampana.
.
Dalam aksi Pihak kepolisian dari polres Touna telah menempatkan personil dibeberapa titik untuk mengatur lalu lintas dan mengantisipasi agar tidak terjadi kemacetan ( HW)