Portalampananews-Kepedulian Taman Nasional Kepulauan Togean (TNKT) Kabupaten Tojo UnaUna terhadap kerusakan terumbuh karang di wilayah kepulauan terus berlanjut terbukti sudah ada beberap tempat yang berhasil dilakukan transplantasi.
Ditemui di kantornya Oktovianus Tata Usaha BTNKT mengatakan bahwa pada Kamis, 05 Oktober 2017-Balai Taman Nasional Kepulauan Togean laksanakan kegiatan “Pemeliharan Hasil Transplantasi karang dan Pembersihan Spot Dive“ pada tanggal 25 September 2017 s/d 5 Oktober 2017 di SPTN Wilayah I Wakai s/d SPTN Wilayah III Popolii,terangnya.
Kegiatan yang dilaksanakan merupakan tindak lanjut dari kegiatan sebelumnya, yaitu transplantasi karang di kawasan TNKT. Lokus kegiatan Pemeliharaan Hasil Transplantasi Karang, yaitu Reef Desa Kulingkinari, Desa Siatu, Desa Pangempa dan Reef Lumpatan Desa Popolii, sedangkan Lokus Kegiatan Pembersihan Spot Dive antara lain Reef Lumpatan Desa Popolii, Reef 1, Reef 2, Reef 4 dan Reef 5 tepatnya di depan Desa katupat hingga Desa Malenge,ungkapnya lagi.
Lanjut Octavianus bahwa Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membersihkan polip karang dari sedimen yang melekat, menghilangkan alga yang menempel pada karang ataupun pada media, memperbaiki tata letak karang yang ikatannya kurang melekat pada media serta melakukan pergantian (menyulam) pada bibit yang telah mati dan juga membersihkan lokus dari limbah domestik berupa sampah plastik, kayu, kaleng dan lain sebagainya.
Jumlah Media yang menjadi target pemeliharaan tim adalah 210 media yang tersebar di beberapa Titik di Kawasan Taman Nasional Kepulauan Togean. Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat membantu percepatan pemulihan kondisi terumbu karang yang telah rusak dan memperluas tutupan karang di kawasan TNKT.(del)