Space Iklan
BANGGAI-Portalampananews.com-Sejak ditemukan warga nelayan Senin 8/1 kemarin Ikan Paus berukuran raksasa dengan panjang 10 Meter masih sulit untuk di evakuasi disebabkan berat ikan Paus yang mencapai kurang lebih 5 ton tersebut sulit di angkat untuk di tanam.
Dari amatan media ini sejak kemarin hingga hari ini ratusan warga silih berganti datang untuk melihat lebih dekat keberadaan Ikan Paus raksasa yang hari ini sudah di tarik lebih ke pinggir Laut wilayah Kelurahan Bunta 2 Kecamatan Bunta Kabupaten Banggai.
Sementara itu unsur muspika sejak pagi sudah berada di lokasi terdamparnya ikan Paus,dan berupaya mencari solusi untuk mengevakuasi ikan Paus yang sudah Mati tersebut.Nampak camat Bunta ,anggota Polsek,Danramil ,serta sejumlah nelayan sedang berupaya untuk mengevakuasi ikan Paus tersebut.(Del)