Kabar Maleo - Entry Meeting Pemeriksaan Interim atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), bertempat di Ruangan Kerja Bupati Tojo Una-Una,Senin (26/2/2024).
Kegiatan ini menjadi
awal dimulainya pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Tojo
Una-Una selama 37 hari ke depan yang dipimpin langsung oleh Ibu Destarina
selaku Ketua Tim dari BPK RI.
Kegiatan ini di terima
langsung oleh Wakil Bupati Tojo Una-Una, Ilham Lawidu, SH di dampingi oleh
Sekertaris Daerah, Dr. Sovianur Kure, SE, M.Si, Asisten II Bidang Perekonomian
dan Pembangunan Nawatsara Panjili, SE,. M.Si, Asisten III Bidang Administrasi
Umum, Drs. Moh. Syarif, M.A.P, Kepala BPKAD, Rismanto Laide, ST,MM dan
Inspektur Daerah, Daeng Mario Pawadjoi, SH., M.Si.
Membuka kegiatan Entry
Meeting, Wakil Bupati Tojo Una-Una, Ilham Lawidu, SH menyambut dengan baik
kedatangan Tim Pemeriksa dari BPK RI.
Kepala BPKAD Touna
Rismanto Laide saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi awal
dimulainya pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una
selama 37 hari ke depan yang dipimpin langsung oleh Ibu Destarina selaku Ketua
Tim dari BPK RI,kata Rismanto.
Rismanto katakan, di
kesempatan itu Wakil Bupati menginstruksikan agar para Pejabat/Pegawai yang
menjadi Audite pada pemeriksanaan yang dilakukan selama 37 hari ke depan dapat
mempersiapkan seluruh data yang dibutuhkan serta menjalin koordinasi dan
komunikasi yang baik dengan Tim Pemeriksa BPK RI.
"Hal senada juga
disampaikan oleh Destarina selaku Ketua Tim dari BPK RI, untuk saling
berkoordinasi dan berkomunikasi tentang data apa yang dibutuhkan dan yang
dipersiapkan. Beliau juga menggarisbawahi pentingnya kerjasama antara
Pemerintah Daerah dan BPK RI dalam memastikan keterbukaan dan akuntabilitas
keuangan daerah,"jelasnya.
Kemudian kata Rismanto,
kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pertemuan antara Tim Pemeriksa BPK RI
dengan Pejabat pada BPKAD Kabupaten Tojo Una-Una yang merupakan jantung
Pemerintah Daerah dalam pengelolaan keuangan dan aset daerah. pertemuan ini
membahas hal-hal strategis yang dipersiapkan dalam proses pemeriksaan
kedepannya