![]() |
Paskibraka Touna melakukan Gladi bersih pengibaran dan Penurunan Bendera |
Ketua Panitia Pelaksana Upacara HUT kemerdekaan RI ke 79 , Mohamad Isha Ashar Latimumu mengatakan sampai dengan saat ini kesiapan Paskibraka Kabupaten touna telah Rampung 100 persen
"Gladi Bersih yang dilakukan pada hari ini upacara Pengibaran dan Penurunan Bendera dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 79 tahun 2024 .sampai dengan saat ini Kesiapan Paskibraka Kabupaten Tojo Una una telah Rampung 100 Persen " terang Toni Latimumu sapaan Akrab Kadis Perindag Kabupaten Tojo Una-una yang bertindak sebagai inspektur upacara dalam Gladi bersih
Dia jelaskan, Tujuan pelaksanaan Gladi Bersih ini untuk mengevaluasi hasil pelatihan yang telah diberikan oleh para instruktur/pelatih sehingga hal-hal yang masih dirasa kurang selama dalam pelaksanaan upacara bisa dilakukan pembenahan secara maksimal
Selain itu Gladi bersih untuk mengecek persiapan akhir Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang telah melaksanakan latihan gabungan selama beberapa bulan lalu dan mengatur Kesiapan Barisan peserta Upacara
Anggota Paskibraka Kabupaten Tojo Una una adalah Siswa Siswi pilihan Terbaik , yang mewakili beberpa sekolah SLTA /SMA/SMK se Kabupaten Tojo Una Una .
Bertugas sebagai pembawa Bendera Merah Putih Annisa Pratiwi Naim siswi SMA Negeri 1 Ampana kota dan Komandan Paskibraka Ipda Ahmad ridwan
Dalam Kegiatan Gladi Bersih upacara Pengibaran dan Penurunan Bendera tersebut dihadiri oleh TNI dan Polri , Satpol PP, Damkar Touna ,Sejumlah kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Touna , Staf Ahli Pemkab Touna , serta anggota Paskibraka Kabupaten Tojo Una Una
Toni latimumu menyampaikan, usai dilaksanakan Gladi Bersih seluruh peserta Paskibraka Kabupaten Touna akan dilakukan Pengukuhan pada tanggal15 Agustus 2024
"Panitia pelaksanaan upacara HUT RI Kabupaten Tojo Una una berharap seluruh anggota Paskibraka Kabupaten diberikan kelancaran sehingga dapat melaksanakan tugas dengan sebaik mungkin pada acara upacara HUT RI ke 79 nanti" tutup nya