![]() |
Sumber. Foto Diskominfo Touna |
Kabar Maleo - Kapolres Tojo Una-Una AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., M.H memimpin Upacara Penurunan Duplikat Bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024. Bertempat di Lapangan Upacara Eks. STQ, Jl. Merdeka, Sabtu sore (17/08/2024).
Upacara penurunan bendera ini turut dihadiri : Wakil Bupati Ilham Lawidu, Pj. Sekretaris Daerah Alimudin Muhammad, Unsur Forkopimda, Pejabat Eselon II, III dan IV lingkup Pemkab Touna serta pihak terkait lainnya.
Dalam upacara Penurunan Bendera Bertindak sebagai Komandan Upacara yaitu IPTU Haris Nur Fahmi, S.I.K.
Paskibraka penurunan duplikat bendera merah putih pada sore hari dilaksanakan oleh Tim kalemba yang terdiri dari Pembawa Baki Bendera Siti Nurhaliza asal sekolah SMK Negeri 1 Ampana Tete, Danton 8 Firmansyah Putra asal sekolah SMK Negeri 1 Ampana Kota, Danton 17 Idrus I. Labatjo asal sekolah SMA Negeri 1 Ampana Kota, Pembentang Bendera Aswar asal sekolah SMA Negeri 1 Ampana Kota, Pengolor Moh. Alfian Rusli asal sekolah MAN Tojo Una-Una.
Dalam momen yang sarat makna ini, Kapolres Touna hadir dengan penuh kehormatan dan kesungguhan. Ia memimpin upacara penurunan bendera dengan tegas, menggambarkan sikap hormat dan rasa cinta pada negara.
Upacara penurunan bendera diakhiri dengan penghormatan yang tulus kepada bendera Merah Putih yang diturunkan dengan perlahan, menciptakan momen penghormatan kepada para pahlawan dan para pendahulu yang telah berjuang untuk kemerdekaan.
Dengan dilaksanakannya upacara penurunan duplikat bendera merah putih, menandakan rangkaian peringatan HUT kemerdekaan RI ke-79 telah selesai.
Sumber : @𝐏𝐈𝐊𝐏_𝐃𝐢𝐬𝐤𝐨𝐦𝐢𝐧𝐟𝐨𝐓𝐨𝐮𝐧𝐚